Senin, 31 Oktober 2011

Cara Mengatasi Pembengkakkan Payudara Saat Menyusui

Ibu menyusui seringkali mengalami berbagai problem menyusui, salah satunya adalah payudara bengkak. Perlu dibedakan antara payudara bengkak dengan payudara penuh. Pada payudara bengkak: payudara sakit, puting susu kencang, kulit mengkilat walau tidak merah, dan ASI tidak keluar kemudian badan menjadi demam setelah 24 jam. Sedangkan pada payudara penuh: payudara terasa berat, panas dan keras. Bila ASI dikeluarkan tidak ada demam.
Pembengkakan payudara terjadi karena produksi air susu mulai meningkat, sedangkan pengeluarannya tidak maksimal, hal ini terjadi karena banyak faktor salah satunya karena pelekatan bayi pada payudara yang kurang tepat sehingga bayi tidak dapat mengisap air susu secara maksimal dari payudara ibu. Apabila air susu tidak dikeluarkan dari payudara maka akan ASI akan memproduksi satu zat inhibitor yang berfungsi untuk menghambat produksi ASI sehingga akan terjadi Penurunan jumlah air susu. Risiko besar lain ASI yang statis pada bagian tertentu akan menggumpal dan menghambat aliran ASI yang menyebabkan stasis ASI lalu mastitis.

Payudara bengkak ditandai :    
Nyeri pada payudara, edema, tegang dan mengkilat, tampak kemerahan, ASI tidak mengalir, demam selama 24 jam dengan suhu 38 oC.     

Tanda lain yang ditemukan adalah bayi tidak dapat menyusui, puting lecet, radang pada payudara (mastitis), ketidaknyaman pada daerah ketiak, puting datar, nyeri tekan pada payudara Pembengkakan payudara dapat diikuti dengan pembengkakan areola sehingga bayi tidak dapat menyusu dengan baik dan mendapat ASI yang dibutuhkan.



Penyebab

penyebab terjadinya bengkak pada payudara, antara lain
  • Bayi tak mau menyusu
Biasanya ada suatu keadaan yang membuat bayi jadi tak suka menyusu. Misalnya, ASI    keluar terlalu deras sehingga setiap kali mengisap puting susu ibunya, bayi jadi gelagapan.
  • Ibu tidak teratur mengeluarkan ASI, karena:
- Terpisah sementara dari si kecil. Misalnya ibu yang bekerja dan tidak mengeluarkan ASI-nya dengan diperah/dipompa.
- Ibu menyelingi pemberian ASI dengan susu botol. Jadi ada jarak waktu di mana ibu tidak mengeluarkan ASI.
- Puting terluka sehingga ibu segan menyusui.
Apa pun penyebabnya, ASI yang tidak dikeluarkan mengakibatkan terjadinya penggumpalan air susu dalam kelenjar susu di payudara (ini bisa terlihat dari bengkaknya payudara ibu). Makin lama, penggumpalan tersebut akan menyumbat kelenjar susu sehingga volume ASI yang keluar jadi sedikit. Desakan ASI yang tak lancar inilah yang menimbulkan rasa sakit pada payudara.

Mastitis terjadi jika ada kuman masuk ke dalam kelenjar susu melalui puting susu. Bisa karena luka akibat posisi mulut bayi yang tidak tepat atau karena kurangnya higienitas puting. Umumnya bakteri yang menginfeksi adalah staphylococcusMastitis yang parah dengan gejala seperti demam yang tak kunjung reda atau malah meninggi dan bahkan mencapai 40 derajat Celsius, serta payudara semakin terasa nyeri dan terjadi perubahan warna dari kecokelatan menjadi kemerahan, perlu dikonsultasikan pada dokter atau klinik laktasi. Infeksi yang tidak ditangani bisa memperburuk kondisi ibu karena kuman pada kelenjar susu akan menyebar ke seluruh tubuh, kemudian timbul abses (luka bernanah).

Cara Mengatasi     

1. Perah ASI
Langsung memerah payudara untuk mengeluarkan ASI baik menggunakan alat pompa maupun dengan menggunakan tangan    
2. Kompres Kol   : 
- Pilih daun kol yang masih segar        
- Daun kol hijau diambil secara utuh perlembar, usahakan tidak robek.
- Cuci bersih daun kol     
- Tutupi semua area payudara yang bengkak dan kulit yang sehat, kecuali daerah aerola dan puting.         
- Kompres payudara berlangsung selama 20-30 menit atau sampai daun kol tersebut layu. (Dapat dilakukan di dalam bra). 
- Lakukan dua kali sehari selama 3 hari.       
3. Menekan Daerah Areola       
Tekan selama 1-3 menit dengan lembut daerah areola payudara sebelum menyusui 
           
4. Kompres panas dan dingin secara bergantian     
Ketika pancaran asi tidak lancar atau melambat dapat digunakan kompres hangat untuk mengaktifkan hormon oksitoksin. Kompres dingin digunakan selama 9-16 menit, dimana aliran darah menurun sehingga pembengkakan dapat menurun. Kondisi ini diikuti oleh kompres hangat  selama 4-6 menit.      
5. Pijat payudara  
Pijat payudara berguna untuk menggerakkan air susu agar tidak statis 

Cara memijat payudara: 

- Mulai dari pangkal payudara ke dinding dada, gerakan melingkar pada daerah payudara. 
- Gerakan pijatan spiral mengelilingi payudara  menuju puting susu.    
- Kepalkan tangan, kemudian tekan ke dinding dada menggunakan ruas ibu jari, ruas telunjuk, jari tengah, jari manis, dan kelingking ke arah puting ke dinding dada menuju puting.   
- Bagian bawah payudara tekanan dimulai dengan tekanan ruas jari kelingking. 

Tindakan ini sama sekali tidak menimbulkan efek samping kita dapat melakukannya sehari minimal 2 kali dalam sehari
Dari berbagai sumber
Selengkapnya...

Minggu, 16 Oktober 2011

Manfaat Air Kelapa Bagi Kesehatan

Air kelapa merupakan cairan paling murni kedua setelah air. Air kelapa hanya mengandung sedikit karbohidrat dan 99 persen bebas lemak serta rendah gula. Kandungan gula yang terdapat dalam air kelapa bersifat alami dan tidak diproses seperti minuman lain yang diberi tambahan gula.

Air kelapa jika diminum memberikan manfaat untuk kesehatan sebagai berikut:
  1. Air kelapa ternyata lebih bernutrisi dibanding susu penuh (whole milk) karena tidak mengandung kolesterol dan rendah lemak
  2. Air kelapa dapat memperbaiki sirkulasi darah dan dikenal mampu membersihkan saluran pencernaan
  3. Air kelapa tidak hanya akan membuat sistem kekebalan tubuh Anda lebih baik, tetapi juga membantu tubuh melawan beberapa jenis virus penyebab penyakit
  4. Jika Anda mengidap penyakit batu ginjal, biasakanlah meminum air kelapa secara rutin. Kebiasaan meminum air kelapa akan mambantu memecah batu ginjal dan memudahkan mereka keluar dari tubuh
  5. Air kelapa juga dikenal sejak dahulu dapat menyembuhkan gangguan saluran kencing. Segelas air kelapa akan meredakan rasa sakit akibat susah kencing
  6. Jika Anda masih merasa pusing karena mabuk, tak ada yang bisa memulihkannya dengan cepat selain mengonsumsi air kelapa
  7. Air kelapa yang rasanya lembut sangat kaya akan elektrolit dan potassium . Potassium dapat membantu tubuh mengatur tekanan darah dan fungsi organ jantung
  8. Air kelapa dapat mempercepat naiknya trombosite bagi penderita DBD dan menurunkan demam (trombosit turun karena dipakai untuk mencegah pendarahan,karena demam tinggi mengakibatkan pengentalan darah,dan pori”pembuluh darah membesar)
  9. Air kelapa berkhasiat sebagai diuretik, yaitu untuk memperlancar pengeluaran air seni. Air kelapa muda dicampur dengan sedikit sari jeruk sitrun bermanfaat untuk mengatasi dehidrasi, juga untuk memerangi gangguan cacing dalam perut anak-anak kecil.
  10. Jika air kelapa muda yang dicampur dengan susu amat baik untuk makanan anak. Campuran air kelapa muda tersebut mempunyai khasiat untuk mencegah penggumpalan susu dalam perut, muntah, sembelit, dan sakit pencernaan
  11. Air kelapa juga mempunyai bermacam-macam khasiat sebagai obat. Di antaranya, minum air kelapa muda juga dapat membantu mengatasi pengaruh racun obat sulfa dan antibiotika lain, sehingga menjadikan obat-obat itu lebih cepat diserap darah
  12. Mencuci muka dengan air kelapa secara kontinu tiap hari dapat menyembuhkan atau melenyapkan jerawat, noda-noda hitam, kerutan pada wajah yang datang lebih dini, kulit mengering, dan wajah menjadi tampak berseri
  13. Campurlah air kelapa dengan sedikit madu. Ramuan ini merupakan tonikum yang murah tetapi berkhasiat. Ramuan ini merangsang pusat-pusat seksual tubuh dan meniadakan akibat buruk gairah seksual berlebih
  14. Jerawat membandel dapat diobati dengan campuran 25 gram pasta kunyit dengan segelas air kelapa, lalu dibiarkan selama semalam suntuk, kemudian tambahkan 3 sendok teh bubuk cendana merah. Aduk-aduklah semua bahan tersebut sampai rata, kemudian disimpan lagi tanpa terganggu selama 3 hari. Saringlah ramuan tadi dengan tiga lapis kain kasa. Simpan sari tadi dalam botol, dan oleskan pada muka dua kali sehari hingga jerawat lenyap
  15. Air kelapa juga berkhasiat sebagai obat luka, telapak kaki pecah-pecah, dan eksim. Membuat ramuannya relatif mudah. Rendamlah segenggam beras dalam air kelapa muda bersama tempurungnya sampai beras terasa asam karena peragian, kemudian beras digiling menjadi bubuk halus. Tepung beras tersebut digunakan dengan dioleskan setiap hari selama 3-4 hari pada bagian tubuh yang sakit
  16. Jika air kelapa muda dicampur dengan sejumput bubuk kunyit dan air kapur sirih dalam ukuran sama merupakan obat luka bakar dan menghilangkan rasa panas pada telapak kaki dan tangan

Selengkapnya...

Sabtu, 15 Oktober 2011

20 Cara Awet Muda

Tampil awet muda tidak cukup hanya dipoles dari luar. Bagi Anda yang memasuki usia 35+, ada cara murah dan tanpa rasa sakit untuk tampil awet muda. Inilah dia.
1. Tidak Rakus Makan
Masuknya kalori yang berlebihan akan memengaruhi metabolisme tubuh yang dapat mengundang penyakit yang kemudian memicu terjadinya proses penuaan.
2. Diet yang seimbang
Mulailah menjalani diet kalori seimbang dengan jumlah karbohidrat sekitar 50%-60%, protein 10%-20%, dan lemak 20%-30%. Jadi total yang dibutuhkan setiap hari sekitar 1.500 kalori.
3. Menjaga berat badan
Bagi mereka yang mempunyai berat badan ideal, jauh dari berbagai penyakit.
4. Kurangi garam
Konsumsi garam sebaiknya paling tidak, tidak lebih dari 1 sendok teh setiap hari. Banyak mengonsumsi garam dapat menyebabkan tekanan darah tinggi dan stroke.
5. Makanlah dengan porsi kecil tapi sering
Makan dalam porsi kecil setiap 4-5 jam dapat memperbaiki metabolisme hormon-hormon dalam tubuh dan tubuh pun dapat bekerja lebih efektif sehingga organ-organ tidak cepat rusak.
6. Banyaklah minum air putih
Minumlah setiap hari air putih kurang lebih 8 gelas sehari yang berguna untuk memperlancar aliran darah yang membawa oksigen dan sumber energi ke organ-organ tubuh.
7. Minum susu kedelai
Susu kedelai diminum 1 gelas setiap hari karena mengandung lesitin yang berfungsi mendorong regenerasi sel agar kesehatan kulit selalu terjaga.
8. Rajin makan ikan
Ikan laut kaya akan kandungan lemak omega 3 yang menurunkan kadar trigliserida (lemak) sehingga dapat mencegah terjadinya penyempitan pembuluh darah. Konsumsi ikan 3 kali semingggu.
9. Dua gelas susu sehari
Susu merupakan sumber kalsium terbaik yang bermanfaat memperkuat tulang sehingga tidak cepat keropos dan asam lemak susu berkhasiat menjaga kelembapan dan kehalusan kulit.
10. Rajin makan sayuran
Pada saat dimasak, sayuran akan kehilangan sekitar 30% vitamin C dan 5% beta karotin, padahal kedua zat tersebut berfungsi sebagai antioksidan alami yang bisa melindungi sel-sel tubuh dari radikal bebas. Bila ingin memasak sayuran, masaklah sebentar saja, warna hijau sayuran usahakan tidak menjadi gelap.
11. Jangan memusuhi alpukat
Buah ini mengandung protein, karbohidrat, zat besi, beta karoten, vit.B komplek dan asam folat yang semuanya berkhasiat melembutkan serta mengenyalkan kulit, menyuburkan rambut, dan melindungi kulit dari sinar matahari.
12. Pilih tempe
Jika dikonsumsi secara teratur, tempe dapat menghambat terjadinya menopause dini karena kaya akan phytoestrogen.
13. Kurangi daging
Daging merah mengandung senyawa jahat (HCA) dan radikal bebas yang berpotensi merusak sel tubuh. Konsumsilah daging seminggu sekali atau dalam porsi yang tidak berlebihan.
14. Banyak makan aneka buah
Buah berfungsi menjaga keseimbangan air dalam tubuh.
15. Konsumsi brokoli
Brokoli berkhasiat mempercepat proses penyembuhan dan mencegah penuaan dini karena banyak mengandung beta karoten dan vitamin C.
16. Hindari makanan kaleng
Biasakan mengonsumsi makanan segar karena gizinya belum rusak.
17. Cukupi kebutuhan vitamin C
Vitamin C sangat penting untuk menangkal zat-zat radikal bebas (racun) dalam tubuh.
18. Jangan merokok
Tidak hanya mengundang penyakit jantung koroner, rokok juga menjadi racun yang mebuat kulit tubuh menajadi kering dan kusam.
19. Olah raga yang teratur
Olah raga akan membuat sirkulasi & suplai oksigen ke seluruh tubuh menjadi lancar sehingga kulit menjadi sehat dan segar.
20. Tidurlah dengan nyenyak
Tidur yang berkualitas minimal 8 jam per hari dapat membuat Anda bertenaga kembali setelah seharian beraktivitas.

Sumber : 
www.tabloidnova.com
Selengkapnya...

Minggu, 09 Oktober 2011

Khasiat Daun Kemangi


Daun kemangi berkhasiat untuk memberikan rasa harum dan segar pada masakan. Bumbu dapur ini merupakan salah satu daun bumbu favorit karena aromanya yang segar dan sangat mudah diperoleh. Meski banyak dijual di pasar tradisional, ia juga dapat tumbuh di halaman rumah kita. Sebagian orang mengenal daun ini sebagai daun selasih. Ada juga yang keliru mengiranya sebagai daun ruku-ruku karena bentuknya yang mirip.

Cara penggunaan daun kemangi dapat dengan langsung dimakan mentah atau dicampurkan pada makanan. Untuk bahan campuran makanan, cuci daun kemangi terlebih dahulu dan masukkan sesaat sebelum masakan diangkat lalu aduk rata. Biarkan daun kemangi menjadi layu seiring uap masakan menguap. Biasanya daun ini digunakan untuk masakan yang memakai bahan ikan.
Selain untuk keperluan kuliner, daun kemangi juga bermanfaat bagi kesehatan. Ia mengandung zat minyak atsiri, protein, kalsium, fosfor, besi, belerang, dan lain-lain. Beberapa macam kegunaannya:
1. Mengobati panu
Segenggam daun kemangi cuci, tumbuk halus. Beri sedikit air kapur sirih. Gosokkan ramuan ini pada kulit yang berpanu. Lakukan ini 2x sehari.
2. Mengobati diare dan muntah
Daun kemangi secukupnya dimakan sebagai lalapan.
3. Mengobati sariawan
50 helai daun kemangi dicuci bersih, kunyah sampai halus selama 2 – 3 menit. Telan. Minum air hangat. Lakukan ini 3x sehari.
4. Menghilangkan bau nafas / bau mulut
Sering-sering makan lalapan daun kemangi, daun kunir, dan daun beluntas.
5. Mengurangi bau keringat
Kemangi secukupnya dimakan sebagai lalapan santap malam selama 1 minggu.
Selengkapnya...

Waspadai tanaman penyebab keguguran



Selain bisa menyuburkan, ada pula sejumlah tanaman (bagian tanaman) yang dapat menyebabkan keguguran atau berefek abortivum.
  • Buah nana muda (Ananas comosus)
  • Buah durian (Durio zibethinus)
  • Buah pepaya muda (Carica papaya)
  • Kulit batang pohon kembang merak(Caesalpinia pulcherrima)
  • Pohon gandum (Adropogon sorghum)
  • Kulit batang puring (Codiaeum variegatu)
  • Kulit batang maja (Aegle marmelos)
  • Kulit batang kroton atau puring (Croton caudatus, C. tigkium)
  • Seluruh bagian tanaman jarak pagar (Jatropha curcas)
  • Seluruh bagian tanaman merica hitam (Piper ningrum)
  • Kulit batang pohon asam (Tamarindus indica)
  • Kulit batang pohon coklat (Theobroma cacao)
  • Akar dan biji srikaya (Anona squamosa)
  • Kulit batang kemuning (Muraya paniculata)
Itulah tadi beberapa tanaman yang bisa menyebabkan keguguran.
Sumber : Tabloit nakita
Selengkapnya...